Deliwafa Fest Vol 5: Momentum Bangkitkan Ekonomi UMKM di Bulan Ramadan

Sabtu, 08 Maret 2025 – 19:07 WIB
Deliwafa Fest Vol 5: Momentum Bangkitkan Ekonomi UMKM di Bulan Ramadan - JPNN.com Jatim
Ribuan penonton Deliwafa Fest Vol 5 memadati Jatim Expo Surabaya. Foto: Arry Saputra.

"Kita harus mengikuti perkembangan zaman dengan menggabungkan misi sosial dan dukungan kepada UMKM. Ini bentuk ekonomi kreatif yang memastikan uang yang dibelanjakan masyarakat tetap berada di tangan pelaku UMKM," tuturnya.

Anggota Komisi VII DPR RI itu meyakini para pelaku UMKM akan merasakan dampak positif dari acara tersebut. 

Dia berharap acara itu menjadi wadah untuk meningkatkan daya beli masyarakat sekaligus menyemarakkan bulan Ramadan. 

"Saya yakin UMKM happy dengan acara ini. Mereka merasakan langsung dampak positifnya," ungkapnya. 

Sementara itu, stan Bakso Mas Roy yang dijaga oleh Tessy Bonek hadir membawa 700 porsi untuk dijual kepada para pengunjung.

“Tahun lalu bawa 500 porsi, alhamdulillah ludes sampai acara. Kali ini bawa 700 porsi semoga terjual semua karena yang datang makin ramai,” kata Tessy.

Tessy mengaku sejak sore, sudah menyetok ulang dua kali bakso yang dijual dalam acara tersebut.

“Ini tadi stok pertama sudah habis, diambil lagi. Untuk porsi harga Rp25 ribu,” ujarnya. (mcr12/jpnn)

Bazar UMKM dan berbagai musisi lokal ternama ramaikan Deliwafa Fest Vol 5 di Surabaya.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News