SMA Dempo Malang Gelar Misa Arwah Mengenang Lilie Wijayanti & Elsa Laksono

jatim.jpnn.com, SURABAYA - SMAK Santo Albertus atau yang dikenal sebagai SMA Dempo Kota Malang akan menggelar misa arwah untuk mendoakan dua alumni Lilie Wijayanti Poegiono dan Elsa Laksono, yang meninggal dunia di Puncak Cartenz Pyramid, Papua Tengah.
Misa arwah tersebut dijadwalkan berlangsung pada Kamis (7/3) pukul 18.00 WIB di aula sekolah.
Kepala Sekolah SMAK Santo Albertus Antonius Sumardi mengatakan misa tersebut merupakan inisiatif dari teman seangkatan kedua mendiang, yang menghubungi pihak sekolah untuk mengadakan doa bersama.
"Alumni yang mempunyai inisiatif dengan menghubungi sekolah untuk mengadakan agenda (misa). Tanggal 7 Maret 2025 ada misa tujuh hari pada pukul 18.00 WIB di aula," kata Antonius, Selasa (4/3).
Berdasarkan data buku induk sekolah, Lilie dan Elsa menempuh pendidikan di SMA Dempo sejak 1981 dan lulus pada 1984.
"Itu data pokok yang ada di kami," ujarnya.
Antonius mengungkapkan angkatan 1984 dikenal memiliki ikatan persaudaraan yang kuat meskipun sudah lama meninggalkan bangku sekolah.
"Lulusan tahun 84 ini luar biasa solidnya untuk ikatan persaudaraan. Sekolah sering mengundang para alumni untuk kegiatan alumni berbagi karir," ungkapnya.
SMA Dempo menggelar misa arwah untuk Lilie Wijayanti dan Elsa Laksono, alumni yang meninggal di Puncak Cartenz.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News