PT MIS Hadirkan Hunian Layak Lewat Program Bedah Rumah

Senin, 28 Oktober 2024 – 14:09 WIB
PT MIS Hadirkan Hunian Layak Lewat Program Bedah Rumah - JPNN.com Jatim
PT MIS menghadirkan hunian layak lewat program bedah rumah kepada warga kurang mampu. Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, GRESIK - PT Meraih Ilmu Semesta (MIS) berkolaborasi dengan Yayasan Habitat Indonesia melaksanakan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa bedah rumah kepada warga kurang mampu di Desa Kesamben Kulon, Kabupaten Gresik.

Direktur Utama PT MIS Ardi Tanto mengatakan pihaknya berhasil merenovasi rumah warga yang sebelumnya tidak layak huni. 

“Kami konsisten hadir memberikan kesempatan warga menikmati hunian lebih sehat, aman, dan nyaman sebagai fondasi kehidupan lebih baik,” kata Ardy tertulis, Senin (28/10).

Menurutnya, inisiatif itu bukan sekadar menyediakan tempat tinggal lebih baik secara fisik, tetapi menciptakan ruang bagi keluarga untuk tumbuh dalam lingkungan lebih sehat dan mendukung kesejahteraan mereka.

“Kami percaya keluarga adalah pusat dari masyarakat yang kuat dan rumah layak menjadi fondasi utama bagi kesejahteraan keluarga,”  tuturnya.

Lewat program itu, PT MIS memastikan setiap keluarga mendapatkan kesempatan hidup dengan lebih baik dan tumbuh dalam lingkungan yang aman serta sehat.

“Kerja sama ini merupakan langkah strategis yang memungkinkan kami memperluas jangkauan dampak sosialnya,” ujar dia.

Penggagas Bedah Rumah Ibnu Prayogo Hadi mendukung visi misi PT MIS dengan menyoroti pentingnya kemitraan  dalam menciptakan dampak positif bagi Indonesia.

Lewat program bedah rumah, PT Meraih Ilmu Semesta menghadirkan hunian layak bagi warga kurang mampu.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News