Pengakuan 3 Bocah SD yang Curi Motor di Gresik, Hasilnya untuk Main Timezone

Kamis, 20 Maret 2025 – 22:05 WIB
Pengakuan 3 Bocah SD yang Curi Motor di Gresik, Hasilnya untuk Main Timezone - JPNN.com Jatim
Tiga bocah yang menjadi pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Gresik. Foto: source JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Miris, kata itu yang mungkin menggambarkan tiga bocah di Gresik yang nekat melakukan aksi pencurian sepeda motor (curanmor) di empat tempat kejadian perkara (TKP). Mereka ialah F (12), HR (9), dan NA (10).

Pasalnya, uang hasil jual motor curian sebesar Rp150 ribu itu mereka gunakan untuk jalan-jalan dan bermain di Timezone.

Kasat Reskrim Polres Gresik AKP Abid Uais Al-Qarni mengungkapkan sepeda motor yang mereka curi itu dijual kepada orang tak dikenal sebesar Rp150 ribu.

“Uang hasil jual curian dipakai untuk ke jalan-jalan ke Surabaya dan main di Timezone," kata Abid, Kamis (20/3).

Abid menjelaskan modus yang digunakan ketiga bocah itu adalah mendorong sepeda motor hasil curiannya.

“Jadi, modus tiga ABH mencuri sepeda motor dengan cara didorong," katanya.

Abid menjelaskan empat lokasi TKP pencurian itu antara lain, Alun-Alun Gresik, perumahan PPS Suci, Gang Jalan Harun dan terbaru parkiran pangkas rambut Jalan Harun Thohir.

Di Alun-Alun Gresik, ABH mencuri sepeda motor Mio dan ditaruh di sebuah tempat kemudian mereka tinggal.

Miris, hasil penjualan sepeda motor curian yang dilakukan tiga bocah di Gresik untuk bermain Timezone
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News