Ratusan Maba Unair Tanam Pohon di Kampus untuk Tingkatkan Paru-Paru Kota Surabaya

Sabtu, 24 Agustus 2024 – 14:09 WIB
Ratusan Maba Unair Tanam Pohon di Kampus untuk Tingkatkan Paru-Paru Kota Surabaya - JPNN.com Jatim
Mahasiswa baru Unair saat menanam pohon di lahan kosong belakang Gedung Nano kampus C Unair, Mulyorejo, Surabaya, Sabtu (24/8). Foto: Humas Unair.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ratusan mahasiswa baru (maba) Universitas Airlangga (Unair) melakukan penanaman pohon di area Kampus C, Mulyorejo, Surabaya pada Sabtu (24/8).

Direktur Direktorat Logistik, Keamanan, Ketertiban, dan Lingkungan (DLKKL) Unair Karnaji mengatakan penanaman pohon itu bertujuan mendorong mahasiswa baru agar lebih mencintai dan merawat lingkungan hijau.

“Kami mengenalkan kepada maba bahwa Unair ini sudah masuk green campus. Mahasiswa harus dilibatkan dan dikendalikan sejak awal kampusnya harus tetap hijau,” ujar Karnaji di sela-sela penanaman pohon.

Karnaji menyebut Unair saat ini masuk dalam rangking dunia kategori kampus hijau dengan urutan ke-83, sedangkan di Indonesia masuk urutan ke-8.

"Jadi, masuk sepuluh besar termasuk kampus hijau di Indonesia, juga di dunia," kata dia.

Menurutnya, penanaman dan perawatan pohon yang dilakukan itu juga sebagai bentuk kampus memberikan dampak positif kepada lingkungan sekitar, terutama untuk udara sehat.

"Tujuannya juga sebagai paru-paru kota," tuturnya.

Selain itu, lahan yang dimiliki kampus harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk area tumbuhan hidup dan tumbuh.

Penanaman pohon yang dilakukan ratusan mahasiswa baru Unair bertujuan memperkuat kontribusi dalam menciptakan lingkungan hijau.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News