70 UMKM dari 9 Negara Pamerkan Produk Industri Alas Kaki-Tekstil di ILF 2024

Rabu, 31 Juli 2024 – 23:32 WIB
70 UMKM dari 9 Negara Pamerkan Produk Industri Alas Kaki-Tekstil di ILF 2024 - JPNN.com Jatim
Menteri Perdagangan (Mendag) RI Zulkifli Hasan (tengah) saat membuka pameran Indo Leather & Footwear (ILF) Expo 2024 di Jakarta International Expo (JIEXPO) kemayoran, Jakarta, Rabu (31/7). Foto: Dok. Krista Exhibitions

Menurutnya, industri kulit, barang dari kulit, alas kaki, serta industri tekstil dan pakaian menjadi tumbuh positif pada triwulan pertama 2024. Hal itu disebabkan permintaan luar negeri dan domestik yang masih kuat.

"Stabilitas konsumsi rumah tangga domestik juga membantu mendorong pertumbuhan industri tekstil dan pakaian jadi serta industri kulit, barang dari kulit dan alas kaki, seiring dengan pelaksanaan Pemilu 2024, hari libur nasional, cuti bersama, serta momen Lebaran," jelasnya.

ILF 2024 di JIEXPO Kemayoran dibuka mulai pukul 10.00-19.00 WIB. Para pengunjung bisa melakukan registrasi online di link https://register.kristaonline.com/visitor/indoleatherfootwear atau registrasi langsung di lokasi pameran.

"Temukan kebutuhan usaha kalian di pameran kulit dan alas kaki terbesar dan terlengkap di Indonesia," ucap Daud. (mcr12/jpnn)

ILF 2024 akan menargetkan sebanyak 10.000 pengunjung selama tiga hari di JIEXPO Kemayoran, Jakarta.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News