Tulungagung Sabet City of Charm dalam KUKM Expo 2024 di Surabaya

Rabu, 31 Juli 2024 – 22:35 WIB
Tulungagung Sabet City of Charm dalam KUKM Expo 2024 di Surabaya - JPNN.com Jatim
Pelaksana Tugas Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Jawa Timur Joko Irianto saat mengunjungi stand UMKM Kabupaten Tulungagung. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Kabupaten Tulungagung didapuk sebagai City of Charm dalam kegiatan pameran produk unggulan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KUKM) yang berlangsung di Grand City Mall, Surabaya mulai 31 Juli-4 Agustus.

Alasannya karena Tulungagung menyimpan potensi ekonomi yang cukup besar, yaitu wisata, pertanian, hasil hutan hingga kerajinan marmer.

Pelaksana Tugas Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Jawa Timur Joko Irianto mengungkapkan sejak dibangun Jalan Lintas Selatan (JLS) masyarakat bisa berkunjung menikmati keindahan alam.

"Di (Tulungagung) sana ada pantai sangat indah, apalagi sudah dibangun Jalan Lintas Selatan [JLS]. Nah, dari foto-foto tadi bapak ibu bisa berkunjung menikmati keindahan alam, di sana potensi pertaniannya, durian, hutan-hutannya sangat menarik sekali," kata Joko seusai membuka acara, Rabu (31/7).

Dia menyebutkan ketimpangan ekonomi yang terjadi di sisi utara dan selatan Provinsi Jawa Timur sangat terasa sebelum adanya akses jalan tol maupun JLS.

Namun, setelah infrastruktur secara masif dibangun di wilayah ini, pertumbuhan ekonomi meningkat pesat.

Bukan hanya di Tulungagung serta wilayah pesisir selatan saja yang merasakan dampak positif dari pembangunan infrastruktur. Beberapa daerah mataraman juga turut terimbas.

"Adanya pembangunan ini akan menyebarkan pertumbuhan ekonomi antara utara dan selatan. Demikian juga di Tulungagung dan Blitar, dengan pembangunan JLS ekonomi meningkat," kata Joko.

Kabupaten Tulungagung didapuk sebagai City of Charm dalam kegiatan pameran produk unggulan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KUKM) berlangsung di Grand City
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News