Pengerjaan Jalur Radial Road di Sambikerep Ditargetkan Rampung Akhir September

Rabu, 17 Juli 2024 – 09:34 WIB
Pengerjaan Jalur Radial Road di Sambikerep Ditargetkan Rampung Akhir September - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat sidak pengejaan radial road jalur satu. Foto: Diskominfo Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan pengerjaan satu jalur radial road di Kecamatan Sambikerep mencapai 70 persen.

Radial road akan dibuat dua jalur, satu jalur radial road ditargetkan selesai pada akhir September 2024, sedangkan satu jalur lainnya diproyeksikan pada 2025.

Dia menjelaskan pengerjaan radial road yang membentang mulai bundaran G-Walk ke arah timur Jalan Lontar hingga Jalan Yono Soewoyo (depan PTC) itu, diharapkan dapat memecah kemacetan yang sering terjadi di kawasan tersebut.

“Ini sudah 70 persen pengerjaanya. Radial road yang akan memecah kemacetan di Lontar karena row (ruas) jalannya sekitar 20 meter. Dipotong pedestrian empat meter. Jadi, lebar jalannya nanti 16 meter dibagi menjadi tiga lajur sehingga satu jalur, tetapi ada tiga lajur," kata Eri saat sidak di kawasan tersebut pada Senin (15/7).

Eri memberikan catatan dalam pengerjaan radial road itu. Menurutnya, jalur pedestrian yang dinilai terlalu lebar sehingga harus dipangkas menjadi empat meter agar tidak memotong jalan utama.

Pihaknya menargetkan satu jalur radial road bisa beroperasi pada September 2024. Eri optimistis meskipun hanya satu jalur akan efektif untuk memecah kemacetan di Jalan Lontar.

"Tahun ini September satu jalur selesai. Di tahun 2025 atau tahun depannya jalur berikutnya. Insyaallah kalau ini selesai tidak ada macet lagi di kawasan Lontar," tuturnya.

Eri mengatakan akan menambahkan rambu-rambu setelah pengerjaan satu jalur radial road tuntas.

Satu jalur radial road di Kecamatan Sambikerep ditargetkan tuntas September 2024, diharapkan bisa pecah kemacetan di kawasan Lontar
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News