Tim Gabungan Masih Berupaya Mencari Nelayan Hilang di Sumenep
jatim.jpnn.com, SUMENEP - Pencarian tiga korban perahu tenggelam setelah ditabrak kapal di utara perairan Legung, Kecamatan Batang Batang, Kabupaten Sumenep dilanjutkan hari ini, Kamis (27/7).
Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti mengatakan sampai saat ini belum ada perkembangan terkait keberadaan tiga nelayan asal Desa Banraas, Pulau Giliyang, Kecamatan Dungkek tersebut.
“Hingga Kamis pagi ini belum ada laporan maupun informasi atas status tiga korban perahu tenggelam. Tim gabungan akan melanjutkan pencarian menyisir kawasan perairan di lokasi keadaan,” ujar Widiarti.
Dia menjelaskan pada Rabu (26/6) dini hari sekitar pukul 03.30 WIB, perahu berisi lima nelayan asal Desa Banraas ditabrak kapal dan tenggelam, ketika mencari atau menangkap ikan di utara perairan Legung, Kecamatan Batang Batang.
Musibah tersebut mengakibatkan tiga nelayan dinyatakan belum ditemukan dan masih dalam pencarian, sementara dua nelayan lainnya selamat.
Adapun dua korban selamat itu sempat berenang beberapa waktu sebelum ditolong oleh nelayan di perahu lainnya di sekitar lokasi kejadian.
Sementara itu, tiga korban perahu tenggelam yang hingga sekarang belum ditemukan adalah Amsun, Saili, dan Sakben, sedangkan dua korban selamat adalah Mahri dan Madripak.
Kedua korban selamat telah dipulangkan ke rumahnya setelah dievakuasi oleh tim gabungan dan menjalani perawatan medis di Puskesmas Dungkek pada Rabu (26/6) siang.
Upaya pencarian tiga nelayan yang hilang di perairan Legung masih dilakukan hingga hari ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News