Inspirasi Schools Sidoarjo siap Cetak Lulusan Untuk Wujudkan Generasi Emas 2045

Sabtu, 08 Juni 2024 – 14:37 WIB
Inspirasi Schools Sidoarjo siap Cetak Lulusan Untuk Wujudkan Generasi Emas 2045 - JPNN.com Jatim
Inspirasi Schools di kawasan Gedangan Sidoarjo. Foto: Source for JPNN

Hal itu, kata dia, sesuai dengan komitmen memberikan pendidikan yang berkualitas dan bisa diakses masyarakat secara luas. 

"Dalam 15 tahun ke depan, para siswa Inspirasi Schools diharapkan menjadi individu yang siap menghadapi tantangan global dan berkarakter kuat," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah Inspirasi Schools Sidoarjo Bibie Nariswari mengatakan di sekolahnya terdapat fasilitas seperti Multi Purpose Hall sebagai ruang serbaguna yang dirancang menampung berbagai kegiatan dan acara.

Kemudian Creaticity Cove sebagai ruang inovatif yang dirancang untuk menginspirasi dan memelihara imajinasi anak-anak untuk mengasah kreativitas dan aktif terlibat dalam eksplorasi.

"Ada juga Goal Zone Arena yang merupakan pusat permainan sepak bola yang dirancang bagi pemain segala usia yang memungkinkan pemain memamerkan keterampilan mereka dan bersaing dalam pertandingan yang kompetitif," jelasnya.

Pihaknya berencana menghadirkan Kinderbook Kingdom, perpustakaan tempat para siswa memulai petualangan sastra yang mengasyikkan dan menyalakan cinta membaca sepanjang hayat.

"Ada Little Adventure Park yang merupakan taman petualangan kecil. Warna-warni cerah dari peralatan bermain mengundang dan menjanjikan saat-saat bermain yang penuh dengan kegembiraan," pungkasnya. (mcr12/jpnn)

Imspirasi Schools siap mencetak lulusan yang siap menghadapi tantangan global untuk Generasi Emas 2045.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News