Berikut Titik Parkir & Pengalihan Arus Lalu Lintas Surabaya Vaganza, Catat

Sabtu, 25 Mei 2024 – 22:02 WIB
Berikut Titik Parkir & Pengalihan Arus Lalu Lintas Surabaya Vaganza, Catat - JPNN.com Jatim
Dinas Perhubungan telah siapkan titik pengalihan arus lalin dan titik untuk event Surabaya Vaganza. Foto: Diskominfo Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Dinas Perhubungan Kota Surabaya menentukan titik penutupan akses dan pengalihan arus lalu lintas untuk event Surabaya Vaganza pada Minggu (27/5).

Selain itu, menyiapkan kantong-kantong parkir bagi masyarakat yang hendak menonton event tahunan tersebut.

Sub Koordinator Pengawas dan Pengendalian Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya Soe Priyo Utomo menjelaskan pengalihan dimulai pukul 13.00 WIB, penutupan tidak langsung global seluruhnya ditutup total, tetapi step by step.

“Start pagi ditutup separuh Jalan Pahlawan karena untuk penataan rangkaian mobil hias butuh space. Start di sisi timur pintu Tugu Pahlawan," kata Priyo, Sabtu (25/5).

Jalan akan ditutup ketika rombongan mobil hias Surabaya Vaganza akan melintas. Setelah semua rombongan pawai melintas, jalan kembali dibuka.

"Misalnya, start pertama sampai Gemblongan berarti persiapan penutupan Tunjungan. Kalau searah dengan rombongan pawai nanti dialihkan, yang mengikuti peserta pawai," ujarnya.

Adapun jalur yang ditutup mulai dari Jalan Pahlawan di kawasan Tugu Pahlawan, Jalan Gemblongan, Jalan Tunjungan, Simpang Pojok, Jalan Gubernur Suryo, Jalan Yos Sudarso, hingga Jalan Wali Kota Mustajab atau finish.

Berikut pengalihan arus lalu lintas Surabaya Vaganza:

Bagi masyarakat yang hendak tonton Surabaya Vaganza wajib simak, berikut titik parkir dan pengalihan arus lalin
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News