Hujan Es & Angin Kencang di Sidoarjo Sebabkan Pohon Tumbang Hingga Tutup Akses Jalan
Sugeng mengatakan pihaknya akan kembali membuka akses jalan jika proses evakuasi tersebut selesai sepenuhnya.
Menurut Sugeng, para pengendara diimbau untuk dapat menggunakan atau mencari jalan alternatif. Misalnya melalui perkampungan alias jalur samping.
"Sementara simpang tiga Suko kami tutup untuk proses evakuasi," jelasnya.
Pohon tumbang juga terjadi di depan Kantor KPU Sidoarjo. Sejumlah petugas saat ini sedang berupaya untuk mengevakuasi pohon tumbang tersebut.
Bahkan sejumlah alat berat milik Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Sumber Daya Air Sidoarjo juga dikerahkan.
"Petugas juga sedang bertindak cepat saat ini dengan mengevakuasi pohon tumbang," ucap Sugeng. (mcr23/jpnn)
Akibat hujan es dan angin kencang banyak pohon tumbang di beberapa ruas jalan Sidoarjo.
Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News