Rilis HOT 40 Pro dan HOT 40i, Infinix Manjakan Para Gamer dengan Fitur Canggih

Kamis, 22 Februari 2024 – 22:30 WIB
Rilis HOT 40 Pro dan HOT 40i, Infinix Manjakan Para Gamer dengan Fitur Canggih    - JPNN.com Jatim
Infinix menghadirkan peningkatan fitur prosesor, layar, kamera, dan fitur khusus demi memanjakan para gamer, dalam seri Hot 40 Pro dan Hot 40i. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Infinix menghadirkan peningkatan fitur prosesor, layar, kamera, dan fitur khusus demi memanjakan para gamer dalam seri Hot 40 Pro dan Hot 40i.

Dengan begitu, pencinta gaming diharapkan mendapatkan pengalaman bermain, hiburan, hingga lebih optimal tanpa ada kendala yang menyebabkan permainan jadi macet.

Brand Communication Manager Infinix Indonesia La Ode Iman Toffani mengatakan kedua seri tersebut sudah bisa didapatkan di platform online maupun offline.

“Mulai dari 20 Februari 2024, Infinix Hot 40 Pro dijual dengan harga Rp2.199.000 sedangkan Infinix Hot 40i dihargai Rp1,699.000,” ujar Iman, Kamis (22/2).

Menurutnya, spesifikasi kali ini ditingkatkan dari Hot Series sebelumnya sehingga makin kompetitif di segmennya mulai dari fitur layar jernih, baterai tangguh, hingga kapasitas memori besar.

“Kami harap dapat memenuhi pengalaman bagi XFans dan pengguna setia Infinix di Indonesia,” ucapnya.

Menurutnya, dengan RAM 8GB yang dapat ditingkatkan hingga 16GB, Infinix Hot 40 Pro menggandakan kinerja memori memungkinkan lebih cepat dan mendukung hingga 18 aplikasi untuk dibuka secara bersamaan.

“Fitur tambahan seperti Metamaterial Antenna dari Infinix menawarkan kinerja sinyal Hot 40 Pro yang lebih cepat dan stabil. Dibekali dengan baterai 5000mAh dan teknologi Power Marathon, memungkinkan panggilan hingga 2 jam saat daya tersisa hanya 5 persen,” tuturnya.

Infinix meluncurkan dua handphone series terbaru. Simak keunggulannya berikut ini.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News