Bayi Perempuan Ditemukan Tewas di TPST Sidoarjo, Ari-Ari Masih Menempel

Rabu, 24 Januari 2024 – 20:42 WIB
Bayi Perempuan Ditemukan Tewas di TPST Sidoarjo, Ari-Ari Masih Menempel - JPNN.com Jatim
Ilustrasi bayi dibuang. Foto: Antara

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Warga Buduran, Sidoarjo, digegerkan dengan mayat bayi perempuan yang ditemukan di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) kawasan Desa Sukorejo, Rabu (24/1).

Kaur Kesra Pemerintah Desa (Pemdes) Sukorejo Ahmad Zaenuri menjelaskan bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh petugas pemilah sampah sekitar pukul 07.00 WIB.

“Tadi sekitar jam 9, ada petugas TPST melapor ke kantor desa terkait jenazah bayi yang ada di TPST kami. Kami cek ke lokasi ternyata memang benar,” kata Zaenuri.

Dia menceritakan awalnya petugas menemukan sebuah kresek merah dan di dalamnya terdapat daster berwarna senada.

“Saat dibuka, curiga kayak muncul kepala bayi kemudian dibuka sama petugas sampah itu ternyata bayi yang sudah meninggal,” ujarnya.

Saat ditemukan, kata Zaenuri, ari-ari bayi itu masih tertempel di tubuhnya. Dugaan sementara, bayi tersebut baru dilahirkan.

“Dalam plastik tidak ada pesan. Ada penumpukan sampah. Kondisi baru lahir sekitar beberapa jam, masih ada ari-arinya,” tuturnya.

Saat ini mayat bayi tersebut telah dievakuasi oleh pihak kepolisian. Polsek Buduran dan Polresta Sidoarjo pun masih menyelidiki lebih lanjut pelaku pembuangan bayi tersebut. (mcr23/jpnn)

Tragis bayi dengan kondisi ari-ari masih menempel ditemukan dibuang di TPST Sidoarjo.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News