Sempat Terdampak Abu Semeru, Bandara Malang Kembali Beroperasi
Pengamatan tersebut berupa paper test yang dilakukan pada Jumat (12/1) pukul 08.00-08.20 WIB. Penghentian sementara bandara Malang itu diumumkan melalui Notice to Airmen (Notam) dengan Nomor C0079/24 NOTAMC C0063/24 mulai pukul 10.00 WIB.
Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya Ditjen Perhubungan Udara akan terus memantau dan mengatasi perkembangan situasi tersebut berupa pengamatan lapangan yang dilakukan dengan interval 30 menit sampai 1 jam sekali pada beberapa titik di sekitar bandara.
Kemenhub pun menghimbau maskapai penerbangan untuk memberikan kompensasi kepada penumpang yang telah membeli tiket, termasuk opsi full refund, reschedule, maupun re-route ke bandara terdekat jika tempat duduk masih tersedia. (antara/faz/jpnn)
Pagi tadi, abu vulkanik dari Gunung Semeru terdeteksi di area Bandara Abd Saleh Malang sehingga operasional ditutup sementara.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News