Pengemudi Angkutan Umum di Terminal Talangagung Malang Dites Urine Secara Acak

Sabtu, 23 Desember 2023 – 22:34 WIB
Pengemudi Angkutan Umum di Terminal Talangagung Malang Dites Urine Secara Acak - JPNN.com Jatim
Personel Polres Malang pada saat memeriksa tekanan darah salah satu pengemudi angkutan umum di Terminal Talangagung, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (23/12). ANTARA/Vicki Febianto.

jatim.jpnn.com, MALANG - Sejumlah pengemudi angkutan umum di Malang menjalani tes urine dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas akibat penyalahgunaan obat-obatan terlarang, khususnya menjelang perayaan Natal 2023.

Kasat Lantas Polres Malang AKP Adis Dani Garta mengatakan tes urine kepada sejumlah pengemudi angkutan umum itu dilakukan secara acak untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat yang melakukan perjalanan.

"Kami melakukan pengecekan kesehatan dan tes urine para pengemudi kendaraan bermotor, khususnya pengemudi angkutan umum termasuk kendaraan ekspedisi," kata Adis, Sabtu (23/12).

Dia menjelaskan kegiatan yang berlangsung di Terminal Talangagung, Kecamatan Kepanjen itu melibatkan Unit Kesehatan Polres Malang. Selain dilakukan tes urine, pengemudi angkutan umum juga dicek kesehatannya, seperti tekanan darah.

Menurutnya, personel Polres Malang juga melakukan pengecekan terhadap kelayakan kendaraan angkutan umum yang melintas pada jalur yang mengarah ke Kabupaten Blitar, mengingat aktivitas perjalanan masyarakat juga mulai mengalami peningkatan.

"Mengingat ini sudah memasuki libur nasional sehingga banyak sekali masyarakat yang melakukan perjalanan. Ini untuk mengantisipasi adanya kecelakaan," ujarnya.

Dari hasil tes urine yang dilakukan tersebut, tidak ditemukan pengemudi yang mengkonsumsi obat-obatan terlarang maupun alkohol. Pengecekan tersebut akan dilakukan berkala dan secara acak.

"Apabila ditemukan adanya pengguna barang-barang terlarang tersebut kami akan mengambil tindakan. Akan langsung ditindak oleh Satresnarkoba Polres Malang," tuturnya.

Polres Malang melakukan tes urine secara acak pengemudi angkutan umum di Terminal Talangagung.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News