Pos Bloc Surabaya Jadi Wadah Pelaku UMKM dan Milenial Berkarya

Jumat, 17 November 2023 – 16:08 WIB
Pos Bloc Surabaya Jadi Wadah Pelaku UMKM dan Milenial Berkarya - JPNN.com Jatim
Menteri BUMN Erick Thohir dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi serta jajaran direksi Kantor Pos Surabaya meresmikan Pos Bloc di Kantor Pos Kebon Rojo, Kamis (16/11). Foto: Arry Saputra/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan Pos Bloc Surabaya di Jalan Kebon Rojo, Kamis (16/11). Tempat itu menjadi wadah pelaku UMKM dan para milenial Gen Z menumbuhkan ekonomi kreatif.

Erick mengatakan Pos Bloc diharapkan bisa menumbuhkan bagaimana pertumbuhan ekonomi di Surabaya.

“Kalau ada peran dari industri kreatif itu menjadi salah satu pertumbuhan ekonomi di kota tersebut, baik melalui event atau kegiatan olahraga seperti sekarang dilakukan di Surabaya,” ujar Erick, Kamis (16/11).

Selain itu, kehadiran Pos Bloc sebagai bukti BUMN peduli dengan revitalisasi aset-aset yang dimiliki dan dapat dikelola secara profesional.

"Alhamdulilah, BUMN membuktikan kepeduliannya di kota-kota besar lain, khususnya di Surabaya. Inilah tempat bagaimana BUMN memastikan aset-asetnya dikelola secara profesional,” katanya.

Erick mengakui kreativitas anak-anak di Surabaya berada di atas rata-rata. Selain itu, Kota Pahlawan memiliki aset yang dapat dioptimalkan kembali pembangunannya.

"Kenapa pilih Surabaya karena satu harus ada asetnya terlebih dahulu karena kami ingin mengoptimalkan yang ada, bukan hanya membangun lalu tidak dilanjutkan,” ucapnya.

Sementara itu, Direktur Pos Indonesia Faizal Rochmah Joemadi menyatakan aset yang dimiliki Pos Indonesia masih banyak yang kosong. Maka dari itu, lahirlah Pos Bloc yang terdiri dari berbagai elemen.

Pos Bloc Surabaya menjadi wadah berkreasi para pelaku UMKM dan milenial di Kota Pahlawan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News