Buntut Viral Istri Polisi Bentak Siswi Magang di Supermarket, Bripka Nuril Diperiksa Propam Polres Probolinggo
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Kapolda Jatim Irjen Toni Heramanto meminta jajaran Propam Polres Probolinggo untuk melakukan pemeriksaan kode etik kepada Bripka Nuril dan istrinya Luluk Sofiatul Jannah.
Pemeriksaan itu merupakan buntut viralnya video istri Bripka Nuril, Luluk saat membentak dan memaki-maki siswi SMKN 1 yang magang di salah satu supermarket di Probolinggo.
Video dengan durasi 35 detik itu viral usai diunggah oleh akun tiktok milik Luluk @luluk.nuril.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Dirmanto mengungkapkan meskipun sudah dimediasi dan yang bersangkutan meminta maaf, namun proses pemeriksaan pelanggaran disiplin atau kode etik akan tetap di lakukan oleh Polres Probolinggo.
“Sudah selesai dimediasi antara yang bersangkutan dengan siswi yang magang itu, namun sesuai perintah bapak Kapolda tetap akan dilakukan pemeriksaan kepada yang bersangkutan berikut suaminya,”kata Dirmanto, Rabu (6/9).
Dirmanto mengatakan suami Luluk, Bripka Nuril saat ini berdinas di salah satu Polsek jajaran Polres Probolinggo.
Baca Juga:
"Iya, termasuk suaminya akan kami periksa, dan bapak Kapolda Jatim sudah memerintahkan Kapolres untuk memeriksa Bhayangkari dan anggota itu,” tegas Dirmanto. (mcr23/jpnn)
Meski bersedia minta maaf, istri polisi Luluk dan suaminya Bripka Nuril diperiksa propam Polres Probolinggo buntut video viral
Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News