PT KAI Daop 8 Surabaya Pastikan Seluruh Aset Milik Mereka Punya Legalitas, Ada Apa?

Selasa, 04 Juli 2023 – 14:42 WIB
PT KAI Daop 8 Surabaya Pastikan Seluruh Aset Milik Mereka Punya Legalitas, Ada Apa?    - JPNN.com Jatim
Warga Tambaksari yang tinggal di rumah dinas KAI melakukan aksi demonstrasi di Kantor PT KAI Daop 8 Surabaya. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - PT KAI Daop 8 Surabaya memastikan seluruh aset yang dimiliki PT KAI punya legalitas yang dapat ditunjukan dan dibuktikan.

Hal itu merupakan jawaban dari tuduhan sebagian masyarakat yang tinggal di rumah dinas milik PT KAI wilayah Tambaksari.

“Enggak mungkinlah asal. Kami pasti ada dasarnya mengakui itu aset negara,” kata Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif, Selasa (4/7).

Menurutnya, warga yang tinggal di rumah dinas milik KAI tersebut menginginkan adanya kejelasan status tanah dan bangunan yang mereka tempati, padahal itu milik negara.

Dia menjelaskan rumah dinas tersebut diperuntukkan bagi staf PT KAI sehingga ketika sudah tidak bekerja lagi seharusnya memang dikenakan biaya sewa.

“Kebanyakan mereka enggak mau membayar sewa, padahal itu diperuntukan bagi staf KAI. Ujung-ujungnya, mereka ingin memiliki aset itu untuk tempat tinggl pribadi. Enggak bisa itu aset negara,” tuturnya.

Menurutnya, PT KAI memiliki kewajiban menjaga berbagai aset perusahaan agar dapat dimanfaatkan untuk berbagai kepentingan perusahaan maupun negara.

Aset yang dimiliki KAI, berupa aset railway dan non-railway. Aset railway, yaitu aset yang berkaitan langsung dengan operasional perjalanan kereta api seperti lokomotif, kereta, dan gerbong.

PT KAI Daop 8 Surabaya memastikan seluruh aset yang dimiliki PT KAI punya legalitas yang dapat ditunjukan dan dibuktikan
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia