Surabaya Night Zoo Dibuka Besok, Berikut Besaran Harga Tiketnya

Sabtu, 24 Juni 2023 – 16:36 WIB
Surabaya Night Zoo Dibuka Besok, Berikut Besaran Harga Tiketnya - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya trial opening Surabaya Night Zoo. Foto: Diskominfo Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Surabaya Night Zoo yang diusung Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) Kebun Binatang Surabaya (KBS) akan dibuka untuk umum besok, Minggu (25/6).

Humas KBS Lintang mengatakan wisata malam ini diberi nama Rek Ayo Rek Adventure Of The Jungle at Surabaya Zoo. Harga tiket untuk sekali masuk adalah Rp100 ribu per orang.

"Tiap pengunjung dikenakan harga tiket Rp100 ribu dengan pembayaran nontunai," kata Lintang, Sabtu (24/6).

Lintang mengungkapkan Surabaya Night Zoo ini dibuka hanya pada akhir pekan, yakni setiap Sabtu dan Minggu.

"Pengunjung yang akan masuk Surabaya Night Zoo ini akan dibagi menjadi tiga sesi. Setiap sesi berisi 25 orang. Sesi satu pukul 18.15, sesi dua pukul 19.15 WIB dan sesi tiga pukul 20.15 WIB,” jelasnya.

Lintang menjelaskan untuk cara pemesanan tiket harus melalui reservasi terlebih dahulu di laman www.surabayazoo.co.id.

"Nantinya, setiap pembelian tiga tiket akan mendapatkan free souvenir yang lucu imut," pungkas dia.

Surabaya Night Zoo memiliki konsep yang berbeda. Hanya hewan malam saja yang ditampilkan. Kemudian, lampu yang ada juga disesuaikan. (mcr23/jpnn)

KBS tawarkan wisata malam, cukup bayar Rp100 ribu per orangnya.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News