Insinyur Harus Punya STRI Untuk Praktik Pembangunan Skala Besar

Jumat, 05 Mei 2023 – 15:49 WIB
Insinyur Harus Punya STRI Untuk Praktik Pembangunan Skala Besar - JPNN.com Jatim
Ketua Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Wilayah Provinsi Jatim Prof Moch Bisri (tengah) dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam Muswil PII Jatim, Jumat (5/5). Foto: Arry Saputra/JPNN.

Hal itu bisa langsung dimulai dengan pembangunan yang besar atau kompleks dan memiliki nilai tinggi agar yang mengerjakan adalah insinyur yang bersertifikat dan punya izin praktik.

PII Jatim pun mendorong para sarjana bisa berkuliah program profesi dan mengurus izin praktik. Tujuannya agar Indonesia menjadi negara dengan insinyur terbanyak yang punya izin praktik.

Di kesempatan yang sama, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan ketika melakukan pembangunan berskala besar, seperti rumah sakit maka pihaknya akan berkonsultasi terlebih dahulu dengan PII.

“Salah satu syarat tenaga ahlinya harus punya sertifikat dan izin dari PII karena mereka akan bertanggung jawab terhadap struktur sampai pidananya,” tuturnya.

Maka dari itu, PII menjembatani para insinyur untuk memperoleh izin praktik dan sertifikasi.

“Kalau ingin ada bangunan yang bisa dipertanggungjawabkan maka seharusnya memiliki izin dan sertifikasi PII," kata Eri. (mcr12/jpnn)

Insinyur harus memiliki sertifikasi dan izin praktik seperti dokter agar bisa mempertanggungjawabkan pekerjaannya.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News