GGN Jatim Gelar Kajian Lailatul Qadar di Akhir Ramadan

Rabu, 19 April 2023 – 10:45 WIB
GGN Jatim Gelar Kajian Lailatul Qadar di Akhir Ramadan - JPNN.com Jatim
Suasana kajian ramadhan sekaligus doa bersama di Pondok Pesantren Ma'rifatul Ulum Krompol Bringin, Kabupaten Ngawi yang digelar GGN Jatim. Foto: Dok. GGN Jatim

jatim.jpnn.com, NGAWI - Kelompok sukarelawan yang tergabung dalam Gus-Gus Nusantara (GGN) Jatim menggelar Kajian Ramadan sekaligus doa bersama di Pondok Pesantren Ma'rifatul Ulum Krompol Bringin, Kabupaten Ngawi.

Koordinator GGN Jatim Muhammad Alwi Hasan mengatakan kajian yang dipelajar iterkait fiqih dan membahas keutaman Lailatul Qadar.

"Ini sudah memasuki hari-hari terakhir puasa, kegiatan seperti ini mesti lebih digiatkan lagi," kata Alwi tertulis, Rabu (19/4).

Sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo tersebut juga mendoakan sosok Gubernur Jateng itu agar suksesdi Pilpres 2024.

Di kesempatan yang sama, mereka juga menyerahkan bantuan kepada pengurus pondok pesantren berupa bahan bangunan untuk perbaikan.

“Bantuan berupa pasir, semen, maupun batu. Meski tidak banyak namun diharapkan dapat menunjang pembangunan serta perbaikan pondok pesantren,” ujarnya.

Gus Rohim selaku pengasuh Ponpes Ma'rifatul Ulum Krompol Bringin berterima kasih atas bantuan yang diberikan GGN Jatim sekaligus kajian yang diberikan.

“Terima kasih kami sampaikan dan ini menjadi penyemangat kami untuk meneruskan perbaikan di bangunan ponpes,” tuturnya. (mcr12/jpnn)

GGN Jatim mengggelar kajian Rmadan sekaligus doa bersama mendoakan Ganjar Pranowo sukses di Pilpres 2024.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News