Galang Tenggelam di Bengawan Solo, Ditemukan Dalam Kondisi Nahas

Kamis, 22 Desember 2022 – 15:05 WIB
Galang Tenggelam di Bengawan Solo, Ditemukan Dalam Kondisi Nahas - JPNN.com Jatim
Tim SAR Gabungan saat mengevakuasi jenazah remaja bernama Galang Bayu Santoso yang tewas tenggelam di Bengawan Solo, Kabupaten Ngawi, Kamis (22/12). Foto: Humas SAR Surabaya.

jatim.jpnn.com, NGAWI - Seorang remaja bernama Galang Bayu Santoso (14) asal Desa Girikulon, Kabupaten Magelang ditemukan tewas di Bengawan Solo, Kabupaten Ngawi, Kamis (22/12).

Koordinator SAR Trenggalek Yoni Fariza mengatakan dalam upaya pencarian korban, pihaknya menerjunkan tiga SRU air menyisir Sungai Bengawan Solo.

“SRU air pertama dan kedua menyisir sungai dari lokasi kejadian hingga daerah jembatan Ngunengan, sedangkan RSU air ketiga mencari di sekitar lokasi kejadian,” kata Yoni.

Ketiga SRU melakukan manuver perahu karet di beberapa lokasi tertentu yang dicurigai terdapat korban di dalamnya

“Manuver ini dimaksudkan agar timbul gelombang air sungai yang besar, yang diharapkan dapat mengangkat korban,” jelasnya.

Untuk mengoptimalkan upaya pencarian, tim SAR gabungan juga mengerahkan beberapa orang personel melakukan pengamatan di beberapa titik yang ada di sepanjang aliran Bengawan Solo.

“Disela pengamatan, personel tim SAR gabungan menyebarkan informasi tentang kejadian yang dialami korban kepada warga yang beraktivitas di sekitar Bengawan Solo,” ujarnya.

Upaya penyebaran informasi tersebut bertujuan agar warga bisa melaporkan kepada tim SAR gabungan jika ada di antara mereka yang melihat posisi korban agar segera ditindaklanjuti

Remaja asal Kabupaten Magelang ditemukan tewas di Bengawan Solo, Kabupaten Ngawi dalam kondisi tewas.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News