Tuntutan Demo Holywings di Surabaya, Seret Manajemen Hingga Tutup Outlet

Senin, 27 Juni 2022 – 19:46 WIB
 Tuntutan Demo Holywings di Surabaya, Seret Manajemen Hingga Tutup Outlet - JPNN.com Jatim
Spanduk tuntutan Ormas Madura yang dipasang di Hollywings Jalan Basuki Rahmat. Foto : Ardini Pramitha/JPNN.com

“Kedua, meminta pihak kepolisian untuk menetapkan status tersangka kepada pihak manajemen sebab yang saat ini menjadi tersangka adalah karyawan,” ujarnya.

Pihaknya menilai promo yang diterapkan di Holywings tentu diketahui oleh pihak manajemen.

“Bagaimanapun manajemen pasti tahu promo ini. Kami meminta pihak kepolisian Republik Indonesia untuk segera menangkap pemilik dan menjadikan tersangka,” ujarnya.

Darwis menuturkan massa Madura Nusantara akan melakukan sweeping setiap hari untuk memastikan Hollywings tutup.

“Teman-teman Madura Nusantara akan bentuk piket untuk tinggal disini, untuk sweeping apakah buka karena kemarin Sabtu setelah kejadian, (Holywings) Surabaya masih buka. Jadi, kami piket nanti mengawasi sampai benar-benar kasus tuntas,” ucap Darwis. (mcr23/jpnn)

Ormas Madura Nusantara melakukan aksi demo di depan Holywings Surabaya begini tuntutannya.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News