Heboh Varian Misteriusnya, Kenali Macam-Macam Penyakit Hepatitis dan Penularannya

Minggu, 08 Mei 2022 – 07:02 WIB
Heboh Varian Misteriusnya, Kenali Macam-Macam Penyakit Hepatitis dan Penularannya - JPNN.com Jatim
Dokter Spesialis Anak RSIA Kendangsari Merr, sekaligus Staf Divisi Infeksi Bagian Ilmu Kesehatan Anak RSUD Dr Soetomo, Dr Leny Kartina, SpA(K) menjelaskan cara penularan berbagai jenis hepatitis. ANTARA.Shutterstock/pri.

"Kalau hepatitis B, biasanya terjadi pada anak-anak atau bayi karena sebagian besar ditularkan dari ibunya sejak di kandungan," ungkapnya.

Maka dari itu, biasanya bayi yang baru lahir langsung mendapatkan proteksi imunisasi hepatitis B karena risiko penularan terbesar berasal dari ibunya.

“Jadi, anak maupun orang dewasa mempunyai risiko penularan yang hampir sama," sambungnya.

Adapun kasus hepatitis akut yang terjadi di beberapa negara yang menyerang anak usia kurang dari 16 tahun, penyebabnya bukan karena virus hepatitis A, B, C, D maupun E.

"Jadi, belum diketahui dengan pasti penyebabnya dan masih dalam pengamatan oleh para ahli,” katanya.

Hanya saja, gejala hepatitis yang perlu diwaspadai, seperti gejala kuning pada mata dan kulit.

“Kemudian, air kencing akan berwarna gelap seperti teh dan feses akan berwarna pucat seperti dempul,” tambahnya.

Selain itu, ada gejala lain yang khas yaitu muntah, mual, sakit perut, kadang disertai demam dan badannya lemas serta nyeri tulang.

Waspada, berikut cara penularan virus hepatitis A, B, C, D dan E sebelum munculnya varian misterius yang kini menghebohkan masyarakat.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News