Ibu Hamil di Malang Diangkut Patwal Polisi dari Pinggir Jalan, Dibawa ke Mana?

Kamis, 05 Mei 2022 – 06:43 WIB
Ibu Hamil di Malang Diangkut Patwal Polisi dari Pinggir Jalan, Dibawa ke Mana? - JPNN.com Jatim
Seorang perempuan hamil di Malang dibantu polisi mendapat perawatan ketika hendak mudik karena kelelahan. Foto: Source Humas Polres Malang for JPNN.com

jatim.jpnn.com, MALANG - Banyak kendaraan lalu lintas di jalanan Malang setelah Lebaran ini sehingga kerap menimbulkan kemacetan.

Bagi pengendara, kondisi tersebut cukup melelahkan, seperti yang dialami seorang ibu hamil di Kabupaten Malang.

Dia ditemukan berhenti di pinggir jalan, tepatnya suatu teras pertokoan, lantaran mengalami pusing.

Bersama suaminya, ibu hamil itu sedang mudik dari arah Kota Malang menuju Kecamatan Kromengan, Kabupaten Malang.

Namun, lantaran perjalanan di beberapa titik macet, pasangan tersebut kelelahan.

Pihak kepolisian yang mengetahui hal itu langsung melakukan bantuan dengan memberi pelayanan humanis.

"Perempuan itu sedang mengandung dan tampak letih, kami membantu dengan membawanya ke puskesmas terdekat guna mendapat perawatan" kata Kasat Lantas Polres Malang AKP Agung Fitransyah.

Kasat juga menginstruksikan kepada anggotanya untuk membawa ibu hamil tersebut ke Puskesmas Pakisaji, Kabupaten Malang, dengan mengendarai mobil patwal.

Seorang ibu hamil ketika mudik kelelahan dan dibantu polisi. Begini ceritanya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News