Asrama Haji Bakal Kembali ke Fungsi Semula, Mulai Kapan?
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya bakal mengembalikan Hotel Asrama Haji (HAH) ke Kementerian Agama (Kemenag).
Plt Kepala BPBD Kota Surabaya Ridwan Mubarun mengatakan rencananya HAH bakal dikembalikan melalui Unit Pelaksana Teknis (UPT) Asrama Haji Surabaya pada 30 April 2022.
“Asrama Haji bakal kembali difungsikan untuk embarkasi jemaah Haji tahun 2022,” kata Ridwan, Selasa (26/4).
Ridwan mengatakan pengembalian HAH ini lantaran kasus Covid-19 di Surabaya yang terus menurun.
“Sejak tanggal 15 Maret 2022 sudah tidak ada pasien yang menjalani isolasi di Asrama Haji,” katanya.
Oleh karena itu, segala prasarana atau fasilitas pendukung untuk perawatan pasien sejak awal April 2022 ditarik. Sebelum diserahkan kepada Kemenag, pemkot melakukan sejumlah perbaikan gedung yang rusak.
Pembenahan itu mulai dari plafon, perpipaan AC, dan pengecatan atau pemasangan wallpaper.
"Untuk pekerjaan pembenahan gedung yang belum selesai meliputi perbaikan atau penggantian AC beberapa kamar. Kemudian, perbaikan handle pintu elektronik serta pengecatan eksterior gedung," jelasnya.
Kasus Covid-19 menurun, Pemkot Surabaya serahkan Hotel Asrama Haji ke Kemenag 30 April mendatang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News