Mahasiswa Demo di Surabaya Malah Diajak Cangkrukan, Duduk Bareng Lesehan

Senin, 18 April 2022 – 20:15 WIB
Mahasiswa Demo di Surabaya Malah Diajak Cangkrukan, Duduk Bareng Lesehan - JPNN.com Jatim
Anggota DPRD Jatim Noer Sutjipto dan Agung Supriyanto saat mengajak cangkruk mahasiswa untuk berdiskusi. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Surabaya menggelar unjuk rasa di depan gedung DPRD Jatim, Senin (18/4).

Mereka tiba di kantor DPRD Jatim sekitar pukul 15.00 WIB dengan menyuarakan beberapa tuntutan. Selang beberapa saat, puluhan mahasiswa tersebut ditemui oleh anggota DPRD Jatim Noer Sutjipto dan Agung Supriyanto.

Mereka mengajak mahasiswa tersebut cangkruk bareng di depan gedung DPRD Jatim sembari mendengarkan aspirasi yang akan disuarakan.

Ketua HMI Surabaya Rahmat menuturkan ada beberapa tuntutan yang disampaikan, seperti menuntut Presiden Jokowi menindak tegas para pejabat atau elit politik, yang mengusulkan wacana masa perpanjangan jabatan presiden tiga periode.

"Kami juga menolak kenaikan PPN. Kami meminta pemerintah mengevaluasi pembangunan Ibu Kota Negara (IKN)," ucap Rahmat.

Pihaknya juga menolak kenaikan harga bbm dan meminta menstabilkan harga sembako.

“Kami minta APBN lebih difokuskan pada hal hal fundamental seperti pemulihan ekonomi bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19," imbuhnya.

Menurut Rahmat, gerakan ini menekankan sebuah penegasan bahwa ada kegelisahan yang perlu dikawal betul oleh mahasiswa.

HMI lakukan demonstrasi tolak tiga periode, sempat diajak cangkruk anggota DPRD Jatim
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News