WFA 2022, Anak Disabilitas Juga Bisa Menjadi Model, Lihat
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) berjalan bak model dengan mengenakan kostum garuda nan cantik di atas panggung.
Pagelaran anak-anak autisme ini merupakan rangkaian acara dari Walk For Autism yang diselenggarakan oleh Organisasi Junior Chamber International (JCI) East Java.
Local Presiden JCI Philips Pangestu mengatakan acara yang sudah diselenggarakan untuk ke enam kali ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang ABK yang memiliki banyak kelebihan bukan kekurangan.
"Mari mencoba mengerti, mereka punya differentiability bukan disability. Para ABK bisa diterima dikalangan masyarakat,” kata Philips di Lagoon Avenue Mall Surabaya, Senin (28/3).
Dalam acara tersebut para ABK diberi wadah untuk mengembangkan potensi mereka.
“Kami juga ingin memberikan wadah bagi teman-teman istimewa ini menampilkan talenta-talenta mereka,” ujar Philips.
Di kesempatan yang sama Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin mengajak masyarakat untuk tidak hanya peduli, tetapi juga melakukan aksi yang nyata sehingga setiap orang punya peran masing- masing memberikan perhatian kepada ABK ini.
“Saya sebagai ketua PKK, peran saya memfasilitasi anak-anak berkebutuhan khusus ini agar bisa mengembangkan potensinya,” katanya.
ABK unjuk kebolehan berjalan diatas panggung bak model dengan menggunakan baju garuda
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News