Alun-Alun Surabaya Kembali Dibuka dengan Kapasitas 75 Persen, Simak Ketentuannya
Adapun untuk area wisata basemen Alun-Alun Surabaya, mulai beroperasi dari Selasa hingga Minggu mulai pukul 09.00 hingga 19.00 WIB.
“Di area basemen Alun-Alun Surabaya, pengunjung bisa menikmati pameran karya seni yang telah kami sediakan. Namun untuk pembukaan lapak UMKM, kami masih menunggu arahan selanjutnya,” terang dia.
Saidah berpesan agar setiap pengunjung bisa menerapkan prokes dengan ketat selama berada di kawasan wisata itu.
“Selain itu, juga terdapat Satgas Covid-19 mandiri dan Voice Over (VO) yang bertujuan untuk mengingatkan penerapan prokes kepada para pengunjung di lingkungan wisata Alun-Alun Surabaya,” ucap Saidatul Ma’munah. (mcr23/jpnn)
Hore, Alun-Alun Surabaya dibuka lagi. Sebelum berkunjung, simak dahulu ketentuannya ya
Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News