Ingin Pentas, Pelaku Seni Surabaya Minta Perhatian Pemkot

Selasa, 26 Oktober 2021 – 11:15 WIB
Ingin Pentas, Pelaku Seni Surabaya Minta Perhatian Pemkot - JPNN.com Jatim
Anggota Komisi A Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Surabaya Josiah Michael saat reses di komunitas seni Paguyuban Turonggo Satrio Kencono Kota Surabaya, Senin (25/10/2021) malam. (FOTO ANTARA/HO-DPRD Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Para pelaku senin di Kota Surabaya meminta pemerintah Kota Surabaya memberikan kelonggaran untuk melakukan pementasan.

Anggota Komisi A Bidang Hukum dan Pemerintahan DPRD Surabaya Josiah Michael di Surabaya, Selasa, mengatakan para pelaku seni di Surabaya yang tergabung dalam komunitas seni Paguyuban Turonggo Satrio Kencono tersebut meminta pemkot memperhatikan nasib mereka.

"Saya menerima banyak aduan dari pelaku seni saat reses semalam (25/10). Intinya mereka meminta perhatian pemkot. Mereka meminta kelonggaran pementasan dan juga bantuan peralatan pentas," ujarnya.

Josiah menjelaskan hingga saat ini peralatan tampil para pelaku senin masih menyewa. Oleh karena itu, kata dia, mereka berharap pemkot memberikan bantuan berupa peralatan sendiri.

"Kami akan memperhatikan dan memperjuangkan aspirasi para pelaku seni ini. Kegiatan pementasan ini sangat positif terutama untuk kebudayaan. Jadi, kami akan perjuangkan," terangnya.

Sementara itu, Ketua Paguyuban Turonggo Satrio Kencono Ratemi mengaku senang dengan kehadiran DPRD Surabaya.

"Teman-teman senang karena bisa menyampaikan langsung harapan mereka kepada anggota dewan. Mereka merasa sangat diperhatikan," jelasnya. (antara/mcr17/jpnn)

Para pelaku senin di Kota Surabaya meminta pemerintah Kota Surabaya memberikan kelonggaran untuk melakukan pementasan.

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News