Innalillahi, Awan Meninggal Terserempet Kereta saat Bermain

Senin, 19 April 2021 – 11:00 WIB
Innalillahi, Awan Meninggal Terserempet Kereta saat Bermain - JPNN.com Jatim
Seorang anak meninggal terserempet kereta yang melintas di Kediri, Minggu (18/4). Foto: Antara/istimewa

jatim.jpnn.com, KEDIRI - Seorang anak meninggal terserempet kereta di Kediri, Minggu (19/4) sore.

Kepala Satlantas Polres Kediri Kota AKP Arpan menyebut korban bernama Awan Dirgantara Saputro (10), asal Kelurahan Kampung Dalem, Kota Kediri.

Kejadian bermula ketika Awan bermain di tepi lintasan rel kereta api yang tak jauh dari rumahnya.

Saking asyiknya bermain, Awan tidak menyadari ada kereta api melaju kencang. Kejadian nahas itu pun tidak terelakan.

“Kereta Api Gajayana melaju dari arah selatan ke utara. Saat bersamaan ada pejalan kaki sedang bermain di tepi rel bagian timur, hingga akhirnya terserempet," katanya di Kediri, Minggu (19/4) malam.

Akibatnya, Awan terjatuh dan meninggal dunia di lokasi kejadian.

Keluarga korban kaget setelah menerima kabar tersebut. Mereka juga minta jenazah langsung dimandikan di rumah duka dan dikuburkan.

Di tempat lain, Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia Daop 7 Madiun Ixfan Hendriwintoko pun turut berdukacita atas musibah itu.

Seorang anak meninggal setelah terserempet kereta api di. Korban diketahui tengah bermain di sekitar pelintasan rel dan tak sadar kereta mendekat.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News