Surabaya Art And Culture Festival 2021 Dimulai, Hadirkan Pertunjukan Virtual Seni Tradisi

Sabtu, 18 September 2021 – 23:58 WIB
Surabaya Art And Culture Festival 2021 Dimulai, Hadirkan Pertunjukan Virtual Seni Tradisi - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahaydi saat pembacaan puisi di atar bangunan Hotel Majapahit, Sabtu (18/9/2021), guna persiapan menjelang Surabaya Art And Culture Festival 2021. (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkot Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pada 19 September hingga Desember 2021 nanti, Kota Surabaya akan disuguhkan berbagai macam pertunjukan virtual, mulai dari Film, Podcast, Naratif, Vlog, Behind The Scene dan Live Streaming.

Semua pagelaran daring itu merupakan bagian dari Surabaya Art And Culture Festival 2021yang mengangkat tema Surabaya Wani.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Surabaya Antiek Sugiharti di Surabaya, Sabtu, menuturkan Surabaya Art And Culture Festival akan dibuka dengan pemutaran Film Arek Suroboyo yang menggambarkan peristiwa perobekan bendera di Hotel Yamato.

"Filmnya akan disiarkan tanggal 19 September 2021 pukul 19.00 WIB," jelas dia.

Terkait kegiatan yang merepresentasikan Kota Surabaya, selain perobekan bendera, ada juga pertunjukan Resolusi Jihad, Surabaya Merah Putih dan Hari Pahlawan.

Lalu nanti ada pagelaran dari penampilan Kolaborasi Seni Tradisi seperti dagelan "Guyon Seger" Cak Suro dan tampilan musik dari Keroncong, pementasan kesenian ludruk, wayang orang, pertunjukan Reog, Jaranan dan Barongsai.

Kemudian pertunjukkan ketoprak dan wayang potehi, Kampung Kreatif dan Rumah Kreatif, pameran Seni Rupa dan Tari, kolaborasi Jazz dan Campursari serta banyolan Kartolo bersama Srimulat.

Antiek menjelaskan festival ini sekaligus menjadi pemicu perekonomian bagi para seniman.

"Selama pandemi Covid-19 para seniman mengalami masalah dalam perekonomia. Jadi festival ini setidaknya memberi mereka solusi," ujarnya.

Untuk menyaksikannya, seluruh pertunjukkan Surabaya Art And Culture Festival 2021 akan diputar di akun youtube Disbudpar Kota Surabaya, Sapawarga Kota Surabaya dan Bangga Surabaya.

Bisa pula melalui, akun Instagram @Surabayasparkling, @Surabaya dan @Sapawargasby. (antara/mcr17/jpnn)

Pada 19 September hingga Desember 2021 nanti, Kota Surabaya akan disuguhkan berbagai macam pertunjukkan virtual, mulai dari Film, Podcast, Naratif, Vlog, dll.

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News