Pilek Tiap Pagi? Bisa Jadi Rhinitis Alergi, Dokter Unair Berikan Tips Perawatannya di Rumah, Simak!

Kamis, 02 September 2021 – 20:42 WIB
Pilek Tiap Pagi? Bisa Jadi Rhinitis Alergi, Dokter Unair Berikan Tips Perawatannya di Rumah, Simak! - JPNN.com Jatim
Ilustrasi- Gejala Rhinitis alergi adalah pilek tiap pagi. Dokter Unair berikan tips perawatannya di rumah. Foto: unair.ac.id/Orami

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pandemi Covid-19 telah menyulitkan dan membuat takut beberapa penderita alergi berkunjung ke rumah sakit.

Padahal beberapa alergi tersebut termasuk kronis dan membutuhkan perawatan yang tidak boleh sembarangan, seperti Rhinitis alergi misalnya.

Rhinitis alergi adalah peradangan yang terjadi pada rongga hidung.

dr. Rosa Falerina, Sp.THT-KL, Dosen Spesialis Telinga Hidung Tenggorok Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (FK UNAIR) mengatakan orang dengan rhnitis alergi sering mengalami pilek pada pagi atau sore hari.

"Pilek ini terutama apabila sedang terpapar debu atau bulu binatang," katanya

Selain pilek, lanjut dr. Rosa, penderita juga mengalami rasa gatal pada mata, telinga, hidung, dan langit-langit mulut.

Namun, kata dia, perawatan rhinitis alergi ini bisa dilakukan di rumah jika memang gejala yang dialami tidak terlalu parah.

Berikut perawatan yanh bisa dilakukan:

Rajin mencuci hidung

Bagi yang mengalami Rhinitis alergi dianjurkan rajin mencuci hidung dengan regimen cuci hidung yang sesuai, paling umum yang dipakai adalah larutan NaCl.

Larutan tersebut digunakan dua sampai tiga kali dalam satu hari pada kedua lubang hidung.

“Lakukan dengan posisi duduk, kemudian kita semprotkan satu spray di hidung kanan dan satu spray di hidung kiri, lalu kita bersihkan pelan dengan tisu,” jelas dr. Rosa

Menjauhi penyebab alergi

dr. Rosa menjelaskan rhinitis alergi umunya disebabkan oleh alergen yamg berasal aktivitas penderita seperti debu dan bulu hewan.

Makan-makanan bergizi

Menurut dr. Rosa, makanan empat sehat lima sempurna memiliki komposisi yang sangat baik dalam menjaga daya tahan tubuh.

“Alergi itu genetik, tak bisa hilang. Maka yang bisa kita lakukan adalah menekan sel alergi itu dengan cara menjaga daya tahan tubuh,” jelasnya.

Konsumsi vitamin C

“Rhinitis dapat diatasi juga dengan mengonsumsi vitamin, utamanya adalah vitamin C yang juga merupakan antihistamin alami,” jelasnya.

Olahraga teratur

dr.Rosa menambahkan penderita rhinitis memiliki daya tahan tubuh kurang baik. Maka untuk meningkatkan daya tahan tubuh mesti olahraga ringan dengan teratur selama 15-20 menit. (mcr17/jpnn)

 
Rhinitis alergi adalah peradangan yang terjadi pada rongga hidung. Gejalanya ditandai dengan pilek tiap pagi atau sore. Dokter Unair berikan tips perawatannya

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News