132 Kediaman Warga Sampang Dapat Bantuan Bedah Rumah dari Pemkab
jatim.jpnn.com, SAMPANG - Realisasi program perbaikan bantuan rumah tidak layak huni (RTLH) bagi warga terdampak COVID-19 di Sampang, Jawa Timur dipercepat guna meringankan beban ekonomi warga miskin.
"Khusus keluarga penerima program bantuan perbaikan RTLH yang terpapar COVID-19, pembangunannya kami percepat dan dahulukan," kata Kabid Perumahan dan Pertanahan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Sampang, Abdul Rokib, Senin (30/8).
Dia memaparkan anggaran yang disediakan pemerintah untuk bantuan perbaikan RTLH 2021 di Sampang sebesar Rp 2,6 miliar lebih bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK).
Program bedah rumah itu menjangkau untuk 132 kediaman warga di empat kecamatan, yakni Camplong, Tambelangan, Kecamatan Omben, dan Sampang.
Saat ini, Pengerjaan proyek bantuan itu sudah berjalan di dua desa dan dua kelurahan. "Realisasinya sekitar 25 persen," ujar dia.
Dia menerangkan besaran anggaran setiap pembangunan rumah senilai Rp 20 juta dengan rincian Rp 17,5 juta untuk pembelian bahan material dan Rp 2,5 juta ongkos tukang.
Teknis pengerjaan RTLH melalui sistem penunjukan langsung (PL). Pekerjanya juga melibatkan warga sekitar dan anggaran pembangunan rumah diterima langsung melalui rekening penerima.
"Proses pengerjaannya dan pembelanjaan bahan wajib diawasi oleh tenaga fasilitator lapangan (TFL)," tutur Rokib. (antara/mcr13/jpnn)
Bantuan bedah rumah warga terdampak COVID-19 di Sampang, Madura, Jawa Timur dipercepat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News