Nelayan Situbondo Terima Sertifikat Tanah, Bupati: Manfaatkan dengan Baik
jatim.jpnn.com, SITUBONDO - Ratusan sertifikat tanah dibagikan kepada nelayan Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Pemerintah Kabupaten Situbondo memberikan sertifikat tersebut melalui program Sertifikasi Hak Atas Tanah (Sehat).
Bupati Situbondo Karna Suswandi mengharapkan kepada nelayan yang menerima sertifikat agar memanfaatkan sertifikat tersebut dengan baik.
Baca Juga:
"Sertifikat tanah ini bisa digunakan untuk nelayan agar tidak kesulitan meminjam modal usaha ke pihak perbankan," kata Bung Karna, sapaan bupati saat dalam sambutannya di acara penyerahan sertifikat tanah di Ponpes Miftahul Ulum Desa Langkap, Kecamatan Besuki, Situbondo, Senin.
Menurut Bung Karna selama ini para nelayan masih kesulitan mengakses permodalan dari lembaga keuangan karena tidak punya jaminan.
"Dengan sertifikat tanah ini bisa pinjam dana. Namun dana tersebut jangan digunakan untuk hal lain, tapi benar-benar digunakan untuk usaha," tuturnya.
Baca Juga:
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Situbondo, Sopan Efendi menyebutkan sebanyak 100 bidang sertifikat tanah diserahkan kepada nelayan Desa Pesisi dan sebanyak 93 bidang sertifikat untuk pembudi daya ikan di Desa Kalimas. (antara/mcr17/jpnn)
Ratusan sertifikat tanah dibagikan kepada nelayan Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Redaktur & Reporter : Febriansyah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News