Awan Panas Gunung Semeru Terjang 6 Desa di Lumajang

Rabu, 03 Februari 2021 – 13:30 WIB
Awan Panas Gunung Semeru Terjang 6 Desa di Lumajang - JPNN.com Jatim
Dokumentasi -- Jalur aliran lahar panas Gunung Semeru terpantau dari desa Oro Oro Ombo, Pronojiwo, Lumajang, Jawa Timur, Minggu (17/1/2021). ANTARA FOTO/Umarul Faruq/foc.

jatim.jpnn.com, LUMAJANG - Gunung Semeru meluncurkan awan panas dengan ketinggian 3.676 mdpl dan mengakibatkan hujan abu vulkanik yang menerjang enam desa di Lumajang.

 

"Hari ini hujan abu vulkanik mengguyur enam desa di dua kecamatan yakni Kecamatan Candipuro dan Pasrujambe," kata Kepala Bidang Pencegahan Kesiapsiagaan dan Logistik BPBD Kabupaten Lumajang Wawan Hadi Siswoyo, Selasa (2/2).

Pada tanggal 2 Januari pukul 06.36 WIB telah terjadi awan panas guguran

Sebelumnya, Gunung Semeru juga mengeluarkan awan panas guguran dengan jarak luncur sekitar 2 kilometer dari lidah lava pada 2 Januari pukul 06.30 WIB.

Akibat luncuran awan panas Gunung Semeru menimbulkan kepulan asap putih kehitam-hitaman membubung tinggi mengarah ke utara.

"Enam desa yang terdampak abu vulkanik Gunung Semeru yakni Desa Tambahrejo, Desa Tumpeng, Desa Kelapa Sawit, Desa Penanggal, dan Desa Sumbermujur di Kecamatan Candipuro, sedangkan satunya di Desa Pasrujambe di Kecamatan Pasrujambe," tuturnya.

Baca juga: Kesiapsiagaan masyarakat dan Pemkab Lumajang hadapi erupsi Gunung Semeru

Gunung Semeru meluncurkan awan panas dengan ketinggian 3.676 mdpl dan mengakibatkan hujan abu vulkanik yang menerjang enam desa di Lumajang.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News