Rumah Sakit Kanker Swasta Pertama di Indonesia Bagi-bagi Bingkisan di HUT Ke-10

Kamis, 08 Juli 2021 – 03:20 WIB
Rumah Sakit Kanker Swasta Pertama di Indonesia Bagi-bagi Bingkisan di HUT Ke-10 - JPNN.com Jatim
Manjemen MRCCC saat membagikan bingkisan hadiah ke salah seorang pasien yang menjalani rawat inap dalam rangka HUT Ke-10. (ANTARA Jatim/HO-MRCCC)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Rumah sakit khusus kanker swasta pertama di Indonesia, Mochtar Riady Comprehensive Cancer Centre (MRCCC) atau yang lebih dikenal RS Siloam Semanggi membagikan hadiah menyambut HUT Ke-10.

"Ini wujud kepedulian dan rasa syukur atas perjalanan kami," ujar Hospitals Director MRCCC, Adityawati Ganggaiswari, Rabu (7/7).

Adit mengatakan pihak rumah sakit RS Siloam Semanggi merayakan ulang tahunnya secara sederhana dan tetap mengikuti prinsip protokol kesehatan guna mematuhi aturan PPKM Darurat.

Pihaknya berkomitmen berusaha dapat memenuhi kebutuhan pelayanan, khususnya kanker yang diharapkan masyarakat, khususnya selama pandemi Covid-19.

"Sejak awal tahun 2021, kami lebih menekankan lagi penanganan kanker secara multi disiplin," ucapnya.

Menurutnya, penanganan kanker tidak sekadar ditangani oleh seorang dokter, namun membutuhkan kerja sama berbagai disiplin ilmu.

Adapun bingkisan hadiah yang diberikan berupa pembagian 100 paket kepada 50 orang pasien rawat inap dan 50 pasien rawat jalan di RS Siloam Semanggi.

RS Siloam Semanggi juga menggelar khitanan massal dan donor darah, termasuk webinar medis dan awam secara berkelanjutan. (mcr6/antara/jpnn)

Rumah sakit khusus kanker swasta pertama di Indonesia, yakni RS Siloam Semanggi bagi-bagi bingkisan di HUT ke-10.

Redaktur & Reporter : Angga Setiawan

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News