Calon Jemaah Haji Asal Kediri yang Batal Berangkat Diminta Tarik Setoran Pelunasan
jatim.jpnn.com, KEDIRI - Kementerian Agama Kabupaten Kediri mempersilahkan calon haji yang gagal berangkat tahun ini untuk menarik setoran pelunasan.
"Dipersilakan untuk mengambil uang pelunasan," kata Bagian Hubungan Masyarakat Kementerian Agama Kabupaten Kediri Paulo Jose Ximenes di Kediri, Jawa Timur, Senin (7/6).
Ximenes mengatakan total ada 1.321 calon jemaah haji setempat yang gagal berangkat.
"Tahapan persiapan sudah ditempuh jamaah calon haji Kabupaten Kediri, termasuk pelunasan biaya haji dan paspor. Namun, karena ada informasi yang baru dari Kemenag pusat, kami akan membuat surat edaran keputusan pembatalan haji ini," kata Ximenes.
Ximenes berharap para jamaah calon haji berbesar hati dengan keputusan dari pemerintah.
"Kami berharap jamaah calon haji yang batal berangkat tetap berbesar hati dan menerima keputusan pemerintah dengan positif. Keputusan ini semata-mata untuk kebaikan dan kesehatan jamaah," ucapnya.
Kemenag Kabupaten Kediri juga masih tetap melayani pendaftaran ibadah haji.
Namun, Kemenag Kabupaten Kediri membatasi jumlah pendaftar setiap harinya antara 5-10 orang, demi mencegah kerumunan untuk menekan angka penularan Covid-19.
Kementerian Agama Kabupaten Kediri mempersilahkan calon haji yang gagal berangkat tahun ini untuk menarik setoran pelunasan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News