La Nyalla: Jangan Bikin Warga Jawa Timur Menunggu sampai Kelaparan

Sabtu, 31 Juli 2021 – 04:10 WIB
La Nyalla: Jangan Bikin Warga Jawa Timur Menunggu sampai Kelaparan - JPNN.com Jatim
Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti. (ANTARA/HO-Humas DPD)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti meminta Bulog Jawa Timur mempercepat penyaluran beras bantuan bagi masyarakat terdampak PPKM.

Bulog Jawa Timur tercatat baru mendistribusikan beras bantuan kepada masyarakat terdampak PPKM sebanyak 8.604 ton.

Data tersebut jauh dari target yang seharusnya penyaluran beras dibagikan sebanyak 31 ribu kepada 3.198.864 keluarga penerima manfaat.

"Jangan sampai rakyat menunggu lama dan kelaparan. Mereka sangat membutuhkan," kata La Nyalla saat masa reses di Madiun, Jawa Timur, Jumat (30/7).

Senator asal Jawa Timur itu menyarankan Bulog mengoptimalkan koordinasi dengan gudang di setiap daerah bisa mengebut penyaluran beras.

Namun, La Nyalla tetap mengingatkan terkait dengan pendistribusian beras, agar tetap menggunakan protokol kesehatan secara ketat.

"Tetap mempertimbangkan keselamatan petugas dari paparan Covid-19 dan jangan sampai mengundang kerumunan dalam pembagiannya," kata mantan Ketua Umum PSSI itu.

La Nyallla menyebut Bulog juga dituntut harus memperhatikan kualitas beras yang dibagikan.

Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti meminta Bulog Jawa Timur mempercepat penyaluran beras bantuan bagi masyarakat terdampak PPKM.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News