Bayu Airlangga Akui Tak Masalah Dipasangkan dengan Ahmad Dhani di Pilkada Surabaya

Jumat, 14 Juni 2024 – 12:37 WIB
Bayu Airlangga Akui Tak Masalah Dipasangkan dengan Ahmad Dhani di Pilkada Surabaya - JPNN.com Jatim
Ketua Projo Jatim Bayu Airlangga menjadi sosok yang berpotensi diusung dalam Pilkada Surabaya 2024. Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Menantu Mantan Gubernur Jawa Timur Bayu Airlangga mengaku terbuka untuk dipasangkan dengan siapapun dalam Pilkada Surabaya 2024.

Bayu Airlangga telah mendaftar bakal calon kepala daerah di Kantor DPD PSI Surabaya pada Rabu malam (12/6).

Kader Golkar tersebut serius bertarung sebagai Bakal Calon Kepala Daerah di Surabaya. Selain lewat PSI, Bayu mengikuti penjaringan Calon Wali Kota di partai NasDem.

Tidak menutup kemungkinan, Bayu Airlangga bisa dijodohkan dengan musisi terkenal Dewa 19 sekaligus kader partai Gerindra Ahmad Dhani.

“Semua orang punya kapabilitas masing masing. Mas Dhani mempunyai visi yang sama tentang pembangunan di Surabaya,” ujar Bayu, Kamis (13/6).

Ahmad Dhani terpilih menjadi calon anggota DPR RI periode 2024-2029 setelah menang di daerah pemilihan (Dapil) Jawa Timur I (Surabaya-Sidoarjo) dengan perolehan 134.227 suara.

“Beliau tokoh yang juga terpilih, saya rasa juga sesuai-sesuai saja,” ucapnya.

Walakin, Bayu tetap menyerahkan penuh keputusan itu kepada pada partai koalisi yang akan mengusung dirinya nanti.

Bayu Airlangga tak masalah jika dipasangakan dengan Ahmad Dhani dalam Pilkada Surabaya 2024.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News