Clara Gopa Duo Semangka Ikutan Rilis Lagu Berbahasa Jawa nan Ambyar

Rabu, 29 Desember 2021 – 11:34 WIB
 Clara Gopa Duo Semangka Ikutan Rilis Lagu Berbahasa Jawa nan Ambyar - JPNN.com Jatim
Clara Gopa Duo Semangka merilis lagu di Kota Batu, Senin (27/12). Foto: Clara Gopa for jpnn.com

jatim.jpnn.com, BATU - Pedangdut Clara Gopa merilis lagu perdananya sebagai penyanyi solo. Lagu berjudul “Ora Getun” itu menjadi pembuka dalam single itu.

Lagu Ora Getun sendiri mengambil syuting di salah satu pantai pesisir selatan Kabupaten Malang bernama Watu Leter.

Pantai Watu Leter terletak di Dusun Rowotrate, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Tempat tersebut dipilih karena memiliki ciri khas batu-batuan karangnya dan keindahannya. 

Clara Gopa menerangkan bukan hanya “Ora Getun” saja yang bakal bernuansa khas Malang, melainkan ada dua lagu lagi.

"Jadi, ada 50 lagu yang bakal dikeluarkan. Saya ingin media tahu bahwa Duo Semangka masih ada, tetapi cuma Clara fokuskan sendiri supaya menampilkan yang terbaru," ucap dia, Senin (27/12).

Clara memaparkan mayoritas lagu-lagu yang diluncurkannya nanti merupakan lagu Jawa yang menjadi tren kekinian di jagat hiburan.

Dia mengaku mencoba memanfaatkan momen tersebut dengan bakal menyiapkan sebanyak puluhan lagu bertemakan galau dan ambyar. 

"Kalau kami mengeluarkan sebuah karya harus optimistis dan mesti paham pasarnya. Sekarang pasarnya lagi ramai lagu Jawa ataupun bertema ambyar, ya, kami ikuti," ucapnya. (mcr26/jpnn)

Pedangdut asal Malang, Clara Gopa Duo Semangka mengeluarkan single perdananya sebagai penyanyi solo.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Ridho Abdullah Akbar

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News