Jatim Kantongi Emas Tambahan dari Renang Perairan Terbuka 10.000 Meter
jatim.jpnn.com, JAYAPURA - Atlet renang perairan Jawa Timur, Adinda Larasati Dewi Kirana berhasil memperoleh medali emas PON Papua nomor 10.000 meter putri di Teluk Yos Sudarso, Dok 4, Kota Jayapura, Selasa (5/10).
Adinda Larasati keluar sebagai kampiun usai menaklukkan atlet renang dari DKI Jakarta, Jawa Barat, serta Sulawesi Selatan.
Adinda Larasati Dewi Kirana sukses menjadi yang terbaik setelah menorehkan catatan waktu 2 jam 13 menit 49 detik dengan rata-rata kecepatan 4,483 km/jam.
Disusul perenang putri asal DKI Jakarta Kathriana Meila Gustianjani dengan waktu 2 jam 22 menit 45 detik dan rata-rata kecepatan 4,203 km/jam.
Di belakang Kathriana, ada perenang asal Jawa Barat yaitu Viginia Silvia Nathan yang menorehkan waktu 2 jam 27 menit 51 detik dengan rata-rata kecepatan 4,058 km/jam.
Peringkat keempat, yakni atlet renang asal Sulawesi Selatan Nurfa Inaya N.Q. yang berhasil mencatatkan waktu 2 jam 32 menit 5 detik dengan rata-rata kecepatan 3, 945 km/jam.
Selain kategori putri, cabang olahraga renang perairan terbuka itu turut mempertandingkan kategori putra yang berhasil dimenangkan perenang Jawa Barat Aflah Fadhlan Prawira.
Pada Rabu (6/10) besok, cabor renang perairan terbuka PON Papua akan melangsungkan partai final nomor 3.000 meter putra dan putri di Teluk Yos Sudarso, Dok 4, Kota Jayapura. (antara/mcr13/jpnn)
Atlet renang perairan Jawa Timur, Adinda Larasati Dewi Kirana berhasil memperoleh medali emas PON Papua nomor 10.000 meter putri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News