Dispendik Jatim Helat Kompetisi Gim Mobile Legend untuk Siswa SMA

Rabu, 22 September 2021 – 02:02 WIB
Dispendik Jatim Helat Kompetisi Gim Mobile Legend untuk Siswa SMA - JPNN.com Jatim
Ketua Harian Pengprov ESI Jawa Timur Daniel Agung (kiri) bersama Kepala Dinas Pendidikan Jatim Wahid Wahyudi (tengah) menyaksikan para pelajar SMA bertanding e-sport di Surabaya, Selasa (21/9/2021). (ANTARA Jatim/Willy Irawan)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Dinas Pendidikan Jawa Timur bersama Pengprov E-Sports Indonesia (ESI) setempat menyelenggarakan turnamen gim untuk pelajar SMA.

Kompetisi bertajuk "East Java Student Championship 2021" tersebut guna mencari bibit atlet berbakat dan mendorong pendidikan kognitif pada remaja. 

Kepala Dinas Pendidikan Jatim Wahid Wahyudi di Surabaya, Selasa, mengatakan ajang tersebut sebagai upaya mendukung siswa dalam bidang olahraga, khusunya e-sport.

"Selama ini gim kerap dipandang negatif. Padahal, olahraga itu memiliki manfaat yang cukup banyak. Gim sudah masuk ke cabor E-sports, sudah dipertandingkan secara internasional. Selain itu gim mendorong kemampuan koginitif anak sekolah," jelasnya.

Dinas Pendidikan Jawa Timur bersama Pengprov E-Sports Indonesia (ESI) setempat menyelenggarakan turnamen gim untuk pelajar SMA.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News