Tanpa Slavko, Paul Munster Siapkan Pengganti untuk Derbi Jatim

Sabtu, 26 April 2025 – 20:32 WIB
Tanpa Slavko, Paul Munster Siapkan Pengganti untuk Derbi Jatim - JPNN.com Jatim
Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster (kiri) memberi instruksi kepada pemainnya saat latihan tim di Lapangan THOR Surabaya, Sabtu (26/4/2025). ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Paul Munster memastikan timnya tetap siap tempur menghadapi Arema FC meski tanpa bek andalan Slavko Damjanovic, yang absen akibat kartu merah langsung saat melawan Madura United di Liga 1 Indonesia 2024/2025.

“Tanpa Slavko, tidak masalah. Semua pemain selalu siap. Saya sudah mempersiapkannya,” kata Munster di sela latihan di Lapangan THOR Surabaya, Sabtu (26/4).

Pelatih asal Irlandia Utara itu enggan membocorkan siapa pemain yang akan dipasang di posisi bek tengah saat bertanding di Stadion I Wayan Dipta, Bali. Namun, dia memastikan seluruh skuad sudah siap menjalankan strategi yang telah dirancang khusus untuk derbi panas ini.

Dalam kesempatan itu, Munster juga memberi kabar positif soal Dejan Tumbas. Meski masih mengenakan pelindung kepala pasca cedera, pemain asal Serbia itu sudah siap tampil melawan Arema FC.

Dejan sangat termotivasi menghadapi Derbi Jatim ini. Dia belum bergabung saat putaran pertama sehingga menjadi momen penting baginya.

Tak hanya Tumbas, bek lainnya, Dime Dimov, juga antusias menyambut laga penuh gengsi tersebut.

“Semua pemain sangat termotivasi untuk laga derbi lawan Arema ini,” ujarnya.

Munster menyebut,m laga melawan Arema FC membutuhkan pendekatan berbeda dibanding pertandingan biasa. Karena itu, persiapan tak hanya berfokus pada fisik, tetapi juga mental dan strategi.

Tanpa Slavko Damjanovic, Paul Munster siapkan strategi baru untuk Persebaya hadapi Arema FC. Dejan Tumbas siap tampil, momentum positif ingin dijaga.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News