Pelatih Timnas Filipina Akui Timnya Gagal Atasi Ritme Permainan Timnas Indonesia

Kamis, 18 Juli 2024 – 14:08 WIB
Pelatih Timnas Filipina Akui Timnya Gagal Atasi Ritme Permainan Timnas Indonesia - JPNN.com Jatim
Pelatih Timnas Filipina U-19 Josep Ferre memberi instruksi pemainnya saat melawan Indonesia saat penyisihan grup A ASEAN U-19 Boys Championship di Stadion GBT Surabaya, Rabu (27/7) malam ANTARA FOTO/Rizal Hanafi.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Timnas Filipina harus menelan kekalahan dari Indonesia dengan skor 6-0 dalam laga Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.

Pelatih Timnas Filipina U-19 Josep Ferre menilai anak asuhnya gagal mengatasi ritme tinggi yang dimainkan Indonesia dan berujung kalah.

“Ritme Indonesia sangat tinggi, sudah berbeda sejak menit pertama. Saya fikir itu akan menjadi laga yang ketat, tetapi kami gagal menangani situasi itu,” kata Coco sapaan akrab Josep Ferre di Stadion GBT, Rabu (17/7).

Hal itu terjadi lantaran dirinya tak memiliki data seluruh pemain Filipina yang akan direkrut mengikuti ajang Piala AFF U-19 tersebut.

“Kami tidak punya data pemain dan melakukan scouting sejak awal di seluruh negeri. Ketika Indonesia bermain di Toulon, kami masih mencari pemain. Jadi, itu sangat berbeda,” ucapnya.

Menurutnya, Indonesia melakukan banyak pekerjaan bagus sejak bertahun-tahun lalu untuk pengembangan pemain muda, tidak hanya di Piala AFF saja.

"Kami baru memulainya dan akan mencoba mengorganisir sistem kompetisi baru, sistem pengembangan baru untuk menghindari apa yang terjadi sekarang," tutur mantan asisten pelatih Persis Solo musim 2023/2024 itu.

Namun, pelatih berkebangsaan Spanyol itu yakin anak asuhnya bangga bisa bermain dan mendapatkan pengalaman yang luar biasa saat melawan Indonesia.

Kekalahan yang dialami Timnas Filipina dari Indonesia dalam Piala AFF U-19 akibat tidak memiliki data seluruh pemain yang direkrut.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia