Menang Adu Penalti Kontra Mitra Surabaya, Persebaya U15 Maju ke Babak 8 Besar

Kamis, 16 Desember 2021 – 17:25 WIB
Menang Adu Penalti Kontra Mitra Surabaya, Persebaya U15 Maju ke Babak 8 Besar - JPNN.com Jatim
Persebaya U15 saat melawan Mitra Surabaya dalam laga Piala Soeratin. (Foto:Ardini Pramitha)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Persebaya U15 berhasil mengalahkan Mitra Surabaya dengan skor 5-4 di Stadion Brawijaya, Kamis (16/12). Hasil itu sekaligus mengantarkan Persebaya U15 melaju ke babak delapan besar Piala Soeratin Askot PSSI Surabaya.

Persebaya U15 berhasil mencetak gol perdana dalam 30 menit pertama laga lewat skema tendangan luar kotak penalti. Skor 1-0 hingga babak pertama usai.

Setelah kebobolan, pemain Mitra Surabaya terus meningkatkan intensitas permainan. Hingga menit 75, Mitra Surabaya berhasil menyamakan kedudukan, skor berubah menjadi 1-1 sampai babak kedua berakhir.

Skor imbang membuat laga berlanjut ke adu penalti. Semua delegasi Persebaya U15 sukses mengeksekusi.

Sedangkan, salah satu penendang dari Mitra Surabaya gagal menjebol gawang Persebaya U15.

Skor 5-4 bagi Persebaya U15. Bajol Ijo Cilik kian percaya diri menatap babak selanjutnya di ajang Piala Soeratin Askot PSSI Surabaya.

Pelatih Persebaya U15, Dul Hamid menerangkan ke depan dirinya akan fokus membenahi mental anak didiknya. Sebab, di antara mereka ada yang baru pertama kali memperkuat Persebaya.

"Kalau sudah berbicara soal mental, maka berpengaruh terhadap organisasi permainan," kata dia.

Persebaya U15 dipastikan lolos melaju babak delapan besar Piala Soeratin Askot PSSI Surabaya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News