Awas, Ada Kalung Marvel Palsu Bertebaran di Marketplace

Kamis, 09 September 2021 – 13:35 WIB
Awas, Ada Kalung Marvel Palsu Bertebaran di Marketplace - JPNN.com Jatim
Yohan Wibisono saat menunjukkan sertifikat serta kalung yang asli dan palsu. Foto: Dok. Pribadi Yohan

Kalung germanium yang diproduksi perusahaannya itu diklaim banyak diminati masyarakat. Bahkan, pesanan ulang cukup tinggi setelah merasakan manfaat penggunaan kalungnya.

"Kami menjaga kualitas produk dengan detail dan bahan terbaik. Kemudian muncul produk palsu saya duga diproduksi dalam jumlah besar," tutur Yohan.

Selain itu, kalung produknya memiliki nomor seri dan tanda copyright asli dilengkapi sertifikat. Sedangkan yang palsu, nomor serinya acak serta produk terlihat lebih besar dari aslinya.

Kuasa hukum PT MGI Abdul Malik mendesak kepolisian segera melakukan identifikasi terhadap para penjual produk kalung palsu tersebut.

Malik juga melakukan somasi terbuka bagi siapa saja yang merasa menjual dan memproduksi kalung palsu milik PT MGI.

"Jadi, yang kami laporkan akun-akun penjual kalung palsu itu. Selain itu, diduga ada produsen yang sengaja memproduksi secara besar-besaran," ucap Malik. (mcr12/mcr13/jpnn)

 
Polda Jatim menerima laporan dugaan plagiarisme produk kalung Marvel milik PT MGI.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News