Wanita Asal NTT Begal Taksi Online, Leher Sopir Ditusuk, Begini Kronologinya
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Aksi pembegalan taksi online terjadi di Jalan Gunung Anyar Tambak Surabaya, Selasa (1/10). Pelakunya adalah wanita asal Nusa Tenggara Timur (NTT) berinisial ML yang masih berusia 23 tahun.
Korbannya adalah laki-laki pengemudi taksi online berinisial PJ (47) yang membawa mobil Daihatsu Sigra Putih bernopol L 1867 CAS.
Kapolsek Gunung Anyar Iptu Sumianto Harsya Fahroni menjelaskan aksi pembegalan yang dilakukan pelaku tersebut sudah direncanakan.
Aksi pembegalan itu bermula saat pelaku berangkat dari salah satu apartemen kawasan Surabaya Timur. Pelaku memesan taksi online melalui aplikasi menuju toko printing di Jalan Mulyosari.
“Setibanya di Jalan Mulyosari. Pelaku meminta untuk pesan indrive melalui handphone orang lain. Dia memang sengaja tidak pakai handphone-nya sendiri. Tempat yang dituju adalah daerah Gunung Anyar,” kata Harsya.
Tak berselang lama, korban datang dan menuju lokasi sesuai dengan aplikasi. Korban dan pelaku tiba di perumahan Royal Park Residence sekitar pukul 08.30 WIB.
Bukannya turun, pelaku yang merupakan lulusan perguruan tinggi swasta di Surabaya pada 2022 ini malah menjerat leher korban dengan tali tasnya.
“Korban ini melawan, akhirnya dia (pelaku) mengeluarkan pisau yang sengaja dibawa dari rumah, di dalam tasnya diambil pisau ditusuk ke leher korban. Akhirnya korban berontak lagi dia kesakitan, turun lah keluar dari mobil. Mobil akhirnya dibawa dikuasai pelaku dibawa kabur,” jelasnya.
Detik-detik wanita asal NTT ditangkap warga Gunung Anyar saat melakukan pembegalan kepada pengemudi taksi online.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News