Pelajar SMP di Batu Meninggal Dikeroyok 5 Temannya, 4 Hari Mengeluh Sakit Kepala

Jumat, 31 Mei 2024 – 21:10 WIB
Pelajar SMP di Batu Meninggal Dikeroyok 5 Temannya, 4 Hari Mengeluh Sakit Kepala - JPNN.com Jatim
Pelajar SMP di Kota Batu meninggal setelah dikeroyok lima orang temannya. Ilustrator: dokumen JPNN.com

jatim.jpnn.com, BATU - Siswa SMP di Kota Batu menjadi korban pengeroyokan hingga meninggal dunia. Korbannya ialah R (14) warga Kecamatan/Kota Batu. Konon korban diduga dikeroyok sejumlah temannya pada Sabtu (25/5).

Berdasarkan keterangan pihak keluarga, korban sedang belajar kelompok lalu pulang ke rumah. Saat pulang, korban tampak biasa saja. Namun, pada Minggu (26/5) R mengaku sakit kepala kepada orang tuanya.

Kemudian pada Jumat (31/5) kornan mengeluhkan sakit kepala kembali dan mengalami mual. Pada akhirnya dibawa ke rumah sakit terdekat. Namun, nyawa korban tidak terselamatkan. Pihak keluarga kemudian melaporkan kejadian itu ke kepolisian.

Polres Batu saat ini sedang menyelidiki dugaan pengeroyokan tersebut dengan melakukan pendalaman terhadap beberapa orang. Pihaknya telah mengamankan lima orang anak yang berhadapan dengan hukum untuk dimintai keterangan.

Pelajar SMP di Batu Meninggal Dikeroyok 5 Temannya, 4 Hari Mengeluh Sakit Kepala

Suasana rumah duka di Jalan Bromo RT 4 RW 12, Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur, Jumat (31/5). ANTARA/Vicki Febrianto.

"Sudah mengamankan anak berhadapan dengan hukum lima orang. Saat ini kami mintai keterangan dan proses masih berjalan, lima orang itu ada yang satu sekolah, ada yang teman bermain," kata Kasat Reskrim Polres Batu AKP Rudi Kuswoyo, Jumat (31/5).

Rudi menjelaskan jasad korban akan dilakukan autopsi untuk mencari penyebab pasti kematian dari siswa yang bersekolah di salah satu SMP Negeri di Kota Batu.

Polisi sedang menyelidiki kasus pengeroyokan yang menyebabkan pelajar SMP di Kota Batu meninggal.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News